Innalillah, Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra Meninggal

Azyumardi Azra
Sumber :
  • VIVAnews/Lilis Khalisotussurur

Jatim – JATIM – Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Dunia intelektual Islam dan insan pers berduka. Mantan Rektor UIN Syarif Hidayatullah yang kini menjadi Ketua Dewan Pers, Azyumardi Azra, dikabarkan meninggal dunia saat dirawat di rumah sakit di Malaysia, Minggu, 18 September 2022.

Dewan Pers Tagih Pemerintah Terbitkan Regulasi Hak Cipta Jurnalistik

Kabar meninggalnya Azyumardi Azra dikonfirmasi oleh Wakil Ketua Dewan Pers Agung Dharmajaya. 

"Innalillahi wa innalillahi rojiun telah berpulang ke ramhatullah orang tua kita, guru kita, ayahanda kita, pimpinan kita Azyumardi Azra," kata dia saat dikonfirmasi, dikutip dari VIVA.

Jelang HPN 2023, Dewan Pers Ingatkan Misi Utama Media sebagai Pilar Keempat Demokrasi

Azyumardi Azra mengalami sesak napas secara mendadak saat berada di dalam pesawat dalam perjalanan menuju Malaysia, dua hari lalu. Ke Negeri Jiran, ia terbang dalam rangka memenuhi undangan sebagai narasumber dalam forum intelektual Muslim di Malaysia.

Setelah dirawat di rumah sakit di Malaysia, Azyumardi Azra dikabarkan terkena serangan jantung dan positif COVID-19. Perawatan secara intensif pun dilakukan namun takdir berkata lain. Dia mengembuskan napas terakhir.

Dewan Pers Minta Media Online Tak Bikin Konten Provokasi Seksual

Semasa hidup, Azyumardi Azra dikenal sebagai cendekiawan Muslim. Dia pernah menjadi Rektor UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta. Sejak tahun lalu, ia kemudian diangkat menjadi Ketua Dewan Pers, menggantikan Muhammad Nuh.