Muhammadiyah: Azyumardi Azra Sang Intelektual Muslim Lintas Batas

Azyumardi Azra dan Ketua Dewan Pers Timor Leste Virgilio S.
Sumber :
  • Viva.co.id

Jatim – Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra meninggal dunia di Malaysia, pada Minggu 18 September 2022. Bangsa Indonesia dan dunia intelektual berduka. Azyumardi dikenal sebagai seorang intelektual Muslim Indonesia papan atas.

Muhammadiyah Bantah Suswono soal Baginda Nabi Pengangguran sebelum Nikahi Siti Khadijah

Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir mengaku sudah lama mengenal sosok almarhum. Ia menyampaikan ucapan belasungkawa.

“Sungguh merupakan pengalaman yang berkesan mendalam baik tentang sikap maupun pemikirannya,” ujar Haedar Nashir dalam keterangan tertulisnya.

Ada 7 Kader Muhammadiyah di Kabinet Merah Putih, Berikut Profilnya

Menurut Haedar, Azyumardi adalah cendekiawan muslim dan intelektual bangsa yang maqom-nya sudah begawan atau ar-rasih fil-'ilmi. Pemikirannya jernih dan komprehensif.

“Itu menggambarkan kedalaman dan keluasan ilmu, khususnya ilmu keislaman yang terkoneksi dengan berbagai aspek kehidupan,” ujarnya.

Ketum PP Muhammadiyah Dukung Kadernya Masuk Kabinet Prabowo Gibran

Azyumardi, lanjut Haedar, memiliki pemahaman sejarah yang luas dan dapat menjelaskan banyak hal dari peristiwa masa lampau dengan kekinian, termasuk analisisnya tentang jaringan ulama internasional.

Pemikiran Azyumardi tentang peradaban, menurutnya, juga melintas batas, sehingga menggambarkan inklusivisme yang luas. Demikian halnya dengan pemikirannya tentang politik Islam, selalu menyajikan analisis yang cerdas dan simultan, tidak dogmatik dan apologis.

Halaman Selanjutnya
img_title