Kiai Muda Jatim Gelar Pengajian Umum dan Sholawat Bareng Cak Sodiq, Dihadiri Habaib dan Ribuan Warga

Pengajian Umum dan Sholawat Bareng Cak Sodiq
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

Bojonegoro, Viva Jatim – Ribuan warga di Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro tumpah ruah menghadiri Pengajian Umum dan Sholawat Bersama Cak Sodiq, Kiai dan Habaib di Pondok Pesantren Syakur Al Marzuqi Sabtu, 17 Juni 2023 malam. 

Penambang Pasir yang Tenggelam di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro Ditemukan Tewas

Gus Ali Baidlowi selaku Koordinator Wilayah Kiai Muda Jatim, mengatakan bahwa kegiatan dilaksanakan dengan tajuk Malam Kilau Musik Raya bersama dengan jejaring Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Kiai Muda Jatim.

"Malam ini kami menggelar Malam Kilau Musik Raya dengan menghadirkan Cak Sodiq dari New Pallapa, di tengah masyarakat kita berselawat bareng dengan kehadiran Gambus El Mazira Bojonegoro," ujar Pimpinan Pondok Pesantren Syakur Al Marzuqi.

Dihantam Ombak, Penambang Pasir di Bojonegoro Hilang Tenggelam

Gus Ali menjelaskan acara yang dihadiri ribuan warga yang berasal hampir dari seluruh desa se-Kecamatan Ngasem itu berlangsung lancar dan khidmat. Selain itu, acara tersebut juga merupakan bagian dari sukarelawan Kiai Muda Jatim untuk melakukan sosialisasi kegiatannya. 

Gus Ali menyebutkan, seluruh rangkaian kegiatan Kiai Muda Jawa Timur merupakan kegiatan yang positif untuk terus berbagi dengan masyarakat. Kemudian, Kiai Muda Jawa Timur juga turut menyosialisasikan dukungan untuk Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024.

Pom Mini di Bojonegoro Ludes Terbakar Diduga Akibat Korsleting Listrik

"Dengan kegiatan malam ini salah satunya Kiyai Muda Jawa Timur Dukung Ganjar lebih dikenal masyarakat untuk memberikan motivasi, sebuah solusi, termasuk kami mengumpulkan orang sebanyak ini insyaallah itu sebuah sosialisasi kami untuk Bapak Ganjar Pranowo," kata Gus Ali.

"Yang kedua, mungkin bisa ada kelanjutan program riil ke depan. Itu akan menambah daya tarik mereka atau mungkin di hati mereka akan ada kenangan dari Kiyai Muda Jawa Timur dan juga untuk Bapak Ganjar Pranowo," sambungnya.

Halaman Selanjutnya
img_title