Pesan Habib Salim untuk PKS di Jatim: Semangat dan Persaudaraan

Habib Salim Assegaf saat hadir di Gresik, Jawa Timur
Sumber :
  • A Toriq A/Viva Jatim

Gresik, VIVA Jatim – Dalam dua hari ini, Rabu-Kamis, 5-6 Juli 2023, Ketua Majelis Syuro Habib Salim Assegaf hadir di Gresik Jawa Timur. Habib Salim memberi pesan khusus untuk seluruh unsur PKS di Jawa Timur.

Jengkel Dibully Sering Ngutang Rokok, Pria asal Gresik Bacok Tetangganya

Pesan itu disampaikan melalui Ketua dan Sekretaris DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan dan Ahmadi yang mendampingi.

Tak hanya Habib Salim yang berkunjung ke Jawa Timur, Presiden PKS Ahmad Syaikhu pun juga membersamai.

Kepala Korban Mutilasi Belum Dikembalikan ke Blitar untuk Dimakamkan

Keduanya dijadwalkan hadir dalam Majelis Rouhah Habib Abu Bakar Assegaf bersama para habaib seluruh Indonesia pada Rabu, 5 Juli 2023 dan perayaan Haul Habib Abu Bakar Assegaf yang digelar Kamis, 6 Juli 2023 di Masjid Agung Gresik.

Mendekati Pemilu 2024 mendatang, Habib Salim meminta agar seluruh unsur di PKS untuk menjaga soliditas internal. Karenanya, Habib Salim meminta seluruhnya untuk menjaga semangat perjuangan.

Polisi Pastikan Dua Pria di Mojokerto Tewas Akibat Keracunan Miras Oplosan

"Ada dua hal yang harus terus di kuatkan. Pertama hamasah atau semangat. Kedua ukhuwah, persaudaraan, karenanya kita semua harus memperbanyak silaturahim kepada siapapun," ujarnya.

Habib Salim menyampaikan bahwa kondisi PKS saat ini dibandingkan 5 tahun lalu sudah jauh berbeda. Di Jawa Timur saja, ia melanjutkan, struktur DPRa PKS sudah mencapai 96 persen lebih. Sementara di 2019 belum sampai 40 persen.

Halaman Selanjutnya
img_title