Survei ARCI: 4 Partai Ini Perebutkan Posisi Teratas di Jawa Timur

Direktur ARCI, Baihaki Sirajt
Sumber :
  • Nur Faishal/ Viva Jatim

"PDIP dan PKB bersaing ketat, namun komposisi di tiga besar atau di papan atas ini semakin berimbang," tambahnya. 

LKPj Gubernur Akhir TA 2023 Disetujui DPRD Jatim, Pj Gubernur: Target Tercapai Optimal

Sebab, kata Baihaki, perebutan peringkat ke-3 parpol di Jatim masih seru. Karena tren Golkar saat ini mengalami kenaikan selama setahun terakhir. 

"Golkar trennya mengalami kenaikan jelang Pemilu dan berpotensi melebihi perolehan 2019 lalu. Dengan selisih margin of error, Golkar berpotensi dan sangat berpeluang menggusur Gerindra di Jatim," terang Baihaki. 

Jika Kiai Marzuki Maju di Pilgub Jatim, ARCI: Suara NU akan Terbelah

"Survei kami di Juli tahun 2022 lalu, angka Golkar masih 10%. Kini sudah merangkak naik di angka 14%. Bahkan temuan kami jika Golkar memiliki capres atau minimal cawapres sendiri di Pilpres 2024, bisa berpotensi naik lagi," jelasnya. 

Baihaki menambahkan dengan sisa waktu kurang dari 7 bulan, peluang 4 partai teratas di Jatim masih terbuka untuk bertukar posisi. 

Ada Kiai Marzuki dan Ida Fauziyah di Bursa Pilgub, tapi Khofifah Masih Unggul

"Semua masih memungkinkan, tinggal kerja elektoral oleh caleg-calegnya saja," tandasnya. 

Survei ARCI dilakukan pada 4 Juli-15 Juli 2023. Survei menggunakan metode multistage random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 1.250 responden yang tersebar proporsional di 38 kabupaten/kota Jatim. Survei ARCI memiliki margin of error sebesar 2,8% dan tingkat kepercayaan sebesar 95%.

Halaman Selanjutnya
img_title