Bangganya Khofifah Jatim Juara Umum OSN 3 Tahun Berturut-turut

Perolehan medali OSN oleh Jawa Timur.
Sumber :
  • Humas Pemprov Jatim

Jatim – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan rasa senang dan bangganya kepada para siswa asal Jatim peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) tahun 2022 yang berhasil mengantarkan Jawa Timur juara umum. Khofifah Bangga karena itu adalah capaian ketiga kalinya setelah sebelumnya Jatim juga dua kali juara umum OSN berturut-turut.

Hadiri Rakornas PB 2024, Pj Gubernur Jatim Ajak Tingkatkan Inovasi Teknologi Tanggulangi Bencana

Pada kompetisi yang digelar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) ini, Jatim sukses memborong  75 medali dengan rincian 15 medali emas, 28 medali perak dan 32 medali perunggu. Hal ini menobatkan Jawa Timur sebagai juara bertahan selama 3 tahun terakhir secara berturut-turut. 

Di bawah Jatim, ada Provinsi Banten dengan 34 medali. Sedangkan di peringkat ketika diraih Jawa Barat dengan 50 medali dengan 12 medali emas, 16 medali perak dan 22 medali perunggu. Posisi keempat  diperoleh DKI Jakarta dengan 60 medali, yang terdiri dari 10 medali emas, 21 medali perak dan 29 medali perunggu.  Terakhir Sumatera Utara dengan 19 medali yang terdiri dari 6 medali emas,  6 medali perak dan 7 medali perunggu. 

3 Langkah Strategis Bank UMKM Jatim Hadapi Tantangan Bisnis Perbankan

Khofifah mengatakan bahwa prestasi tersebut adalah hasil dari kerja keras semua pihak. Ketua Umum PP Muslimat NU itu memuji antusiasme para peserta didik dalam memiliki jiwa sportif-kompetitif untuk pengembangan kemampuannya dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi guna mengukir prestasi.  

"Alhamdulillah, para anak didik kita kembali mengukir prestasi yang membanggakan di tingkat nasional.  Jawa Timur kembali menjadi juara umum berkat semangat para siswa,  para tenaga pendidik, dukungan orang tua dan Dinas Pendidikan Jawa Timur," kata Khofifah dalam keterangannya diterima Minggu, 9 Oktober 2022. 

Lakukan Pencegahan secara Masif, Pj Gubernur Adhy: Angka Perkawinan Anak di Jatim Turun Signifikan

Disebutkan Khofifah, tahun ini Jatim sukses mempertahankan juara umum OSN. Pada tahun 2021, Jatim meraih 83 medali dengan rincian 29 medali emas,  29 medali perak dan 28 medali perunggu. Kemudian ada tahun 2020 Jatim meraih 70 medali  yang teridiri dari 19 medali emas, 24 perak, dan 27 perunggu.  

Sementara itu,  Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wahid Wahyudi menjelaskan, di jenjang SMA/MA, para siswa memperebutkan medali untuk 9 bidang lomba.  Yakni yaitu Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Informatika/Komputer, Astronomi, Ekonomi, Kebumian dan Geografi. 

Halaman Selanjutnya
img_title