PKB Sodorkan 5 Nama untuk Pemenangan Anies-Cak Imin di Jatim, Siapa Saja?

Silaturrahim NasDem Jatim dan PKB Jatim
Sumber :
  • A Toriq A/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – DPW PKB Jawa Timur mengajukan lima nama untuk dijadikan tim inti untuk merumuskan pemenangan Anies Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar atau AMIN di daerah Jawa Timur. 

Bocah di Tulungagung Alami Luka Bakar gegara Petasan yang Dirakit Meledak

"Tadi di PKB sudah mengusulkan lima tim kecil, yang diambil dari berbagai zona," Sekretaris DPW PKB Maslachah saat dikonfirmasi, Kamis 28 September 2023.

Anik menjelaskan, kelima nama itu nantinya akan melakukan konsolidasi kepada relawan Anies dan Cak Imin di berbagai daerah se Jatim, untuk disatukan dan diperkuat basis massanya. 

Puluhan Mahasiswa yang Ditangkap Saat Demo UU TNI Dibebaskan Usai Dijemput Keluarga

"Tim kecil ini nanti merumuskan untuk pembentukan (Barisan Pekerja) BAJA tim daerah, istilahnya begitu. Tapi kita masih menunggu juklak nya seperti apa. Setidaknya tim kecil ini berfungsi sebagai komunikator," kata Wakil Ketua DPRD Jatim ini.

Anik menuturkan, kelima nama tersebut diambil dari lima zona yang ada di Jatim, seperti, Anik sendiri yang mewakili zona Surabaya Raya, Badrut Tamam zona Madura, Thoriqul Haq zona Tapal Kuda, Hikmah Bafaqih zona Malang Raya dan sekitarnya, serta zona Matraman yang diwakili oleh Suratno Ketua DPC Magetan.

DPR RI Dorong SIER Percepat Realisasi PSN Kawasan Industri di Ngawi

Sembari menunggu intruksi dari pusat, sambung Anik, kelima nama tersebut akan bekerja sebagai komunikator diantara para relawan. Pengarah-pengarahan pun akan diberikan oleh kelima nama tersebut, agar langkah pemenangan Anies-Cak Imin di Pilpres 2024 mendatang dapat tercapai.

"Setidaknya tim kecil ini berfungsi sebagai komunikator, termasuk memediasi relawan-relawan Pak Anies, relawan Gus Muhaimin, ini kan banyak," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title