Dimakamkan di Jombang, Keluarga Ungkap Cita-cita Cak Anam sebelum Wafat
- Lutfi/Viva Jatim
Masih kata Kaiyis, Cak Anam dikenal sebagai tokoh yang kritis di organisasi NU. Sebab rasa memiliki terhadap NU dinilai sangat luar biasa.
"Kalau sudah urusan NU, urusan organisasi, sudahlah semuanya dipakai. Mudah - mudahan anaknya bisa meneruskan," terang Adik Ke tiga Cak Anam.
Jika bicara ke anak maupun cucunya, lanjut Kaiyis, Cak Anam selalu memberikan bambu runcing sebagai tanda agar berjuang terus.
Ia mengungkapkan, kakaknya itumemilikj keinginan kembali menata karya tulisnya. Buku tentang KH Wahab dan buku pertumbuhan setya perkembangan NU.
"Itu mau ditata ulang tapi belum kesampaian," pungkasnya.
Choirul Anam, lahir di Jombang, Jawa Timur, 30 September 1954. Seorang politikus yang dikenal memiliki kedekatan dengan sejumlah tokoh terkemuka pada masanya.
Diantaranya, KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), KH Hasyim Muzadi (keduanya almarhum mantan Ketua Umum PBNU), serta dawuhnya terhadap ulama pesantren seperti KH Abdullah Faqih Langitan, KH Sholeh Qosim, dan KH Imron Hamzah.