Gerindra Sebut Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran Sudah Lama Diharapkan Relawan

Bendahara DPD Gerindra Jawa Timur, Muhammad Fawait
Sumber :
  • A. Thoriq/ Viva Jatim

Ia juga menuturkan Prabowo-Gibran berkomitmen adu gagasan dan pandangan untuk Indonesia kedepan, dalam proses pilpres 2024 nantinya. "Bukan sebar hoax, caci maki dan saling fitnah. Semuanya senang dan happy-happy," tuturnya.

27 PAC Gerindra Dukung Cak Dedi Maju Pilwali Surabaya 2024

Dengan adanya adu gagasan atau ide tersebut, kata dia , menunjukkan kedewasaan berdemokrasi di Indonesia berjalan dengan baik. "Boleh kalau demokrasi itu berasal dari barat, namun, Indonesia terdepan dalam pelaksanaan demokrasi dengan baik dan layak dijadikan contoh proses demokrasi yang baik sesuai dengan filosofi negara ini yaitu Pancasila," Katanya.

Sebagaimana diketahui, KPU menggelar rapat pleno terbuka, pengundian dan penetapan nomor urut capres dan cawapres dalam pilpres 2024, Selasa 14 November 2023.

Jokowi Dimungkinkan Menjadi Penasehat Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto

Pasangan Anies-Muhaimin mendapat nomor urut satu, sedangkan Prabowo-Gibran nomor urut 2, dan nomor urut tiga didapat pasangan Ganjar-Mahfud. Setelah prosesi pengundian, KPU kemudian menetapkan nomor urut tersebut.