Lagi, Polres Gresik Ringkus 3 Penadah Motor Milik Korban Pembunuhan Sadis di Menganti

Kasatreskrim Polres Gresik
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/ Viva Jatim

Gresik, VIVA Jatim - Motor korban pembunuhan sadis dan perampokan AS (30) di Desa Pranti, Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik mulai ada kejelasan. Pihak kepolisian sudah menemukan sekaligus meringkus tiga orang penadah lainnya.

Kronologi Mertua-Menantu di Gresik Edarkan Sabu-sabu hingga Ditangkap Polisi

Diketahui, sebelumnya dua pelaku pembunuhan sadis ditangkap oleh Polres Gresik dan diamankan di wilayah Jawa Tengah, di dua tempat yang berbeda. Kedua pelaku pembunuhan ini menjalani pemeriksaan untuk diperiksa lebih dalam apa motif melakukan pembunuhan sadis tersebut. 

Saat dikonfirmasi VIVA Jatim, Kasatreskrim Polres Gresik AKP Aldhino Prima Wirdhan masih belum membeberkan identitas ketiga orang pelaku lainnya sebagai penadah motor dan Hape korban.

Indahnya Pesona Laut yang Tersimpan di Balik Bisingnya Kota Industri Gresik

"Ketiga pelaku merupakan para penadah yang membeli motor dan HP milik korban. Ada perantara, pembeli motor, dan pembeli HP," jelas Aldhino, Selasa, 5 Desember 2023.

AKP Aldhino menguraikan jika ketiga penadah tersebut langsung berhubungan dengan pelaku. Setelah merampok dan membunuh korban,  pelaku ini menjual motor serta hape korban di wilayah Demak dan Rembang, Jawa Tengah kepada pelaku penadah tersebut.

Dukung Kelestarian Lingkungan, Petrokimia Gresik Tanam Ribuan Pohon

"Motor korban dijual 10 juta, di Demak. Sementara HPnya dijual Rp 600 ribu di Rembang Jawa Tengah.Selain itu, ada tas berisi uang Rp 300 ribu juga dibawa kabur para pelaku," ungkapnya.

Seperti diberitakan, pihak kepolisian masih belum membuka identitas pelaku yang pembunuhan yang terjadi pada 28 November lalu yang saat ini sudah diamankan di Polres Gresik.

Halaman Selanjutnya
img_title