Jaringan Perempuan Nahdliyin Gresik Optimis Pasangan AMIN Unggul

Jaringan Perempuan Nadliyin Gresik optimis pasangan AMIN unggul
Sumber :
  • Viva Jatim/Tofan Bram Kumara

Gresik, VIVA JatimJaringan Perempuan Nahdliyin (JPN) optimis pasangan calon presiden (Capres) Anies Rasyid Baswedan dan calon wakil presiden (Cawapres) Abdul Muhaimin Iskandar atau biasa disebut AMIN unggul dalam perolehan suara di Kabupaten Gresik pada Pilpres 2024.

5 Pendaftar Cabup-Cawabup Gresik Temui Cak Imin di Surabaya, Rebutan Rekom PKB?

Optimisme tersebut terungkap saat Jaringan Perempuan Nahdliyin menggelar pengukuhan dan pembentukan tim sukses pemenangan pasangan AMIN di tingkat Kabupaten Kota dan Kecamatan se-Kabupaten Gresik. Mereka bahkan yakin pasangan AMIN menang satu putaran.

“Jadi saya rasa ini menjadi bagian penting yang harus kita mention bahwa kita cukup diperjuangkan. Karena visi misi beliau adalah untuk perempuan. Kami optimis AMIN menang dalam satu putaran,” tegas Ketua Jaringan Perempuan Nahdliyin Jawa Timur, Dewi Winarti, Sabtu, 9 Desember 2023.

2 Bupati Sidoarjo dari PKB Terjerat Korupsi, Cak Imin: Jangan Lagi Jatuh ke Lubang Sama

Optimisme tersebut muncul karena mereka menilai pasangan Capres-Cawapres nomor urut 01 tersebut menaruh perhatian pada isu-isu perempuan, diantaranya : perlindungan anak, kesejahteraan perempuan, termasuk mendorong disahkannya undang-undang TPKS.

“Para anggota semangat untuk membentuk JPN di tingkat Desa bahkan TPS. Terlebih kita juga melihat pribadi sang tokoh, visi misi Gus Muhaimin dan kepeduliannya terhadap perempuan,” tutur Dewi.

Khofifah Belum Lirik PKB Maju di Pilgub Jatim, Cak Imin: Kalau Daftar Kita Sambut

Dewi menjelaskan bahwa gerakan perempuan nahdliyin memiliki militansi tinggi dan loyalitas kuat dalam meningkatkan perolehan suara. Maka dibutuhkan kekompakan dan bergerak bersama untuk memenangkan pasangan AMIN di Kabupaten Gresik. Apalagi kekuatan perempuan cukup diperhitungkan dalam perhitungan suara.

“Harapan kami Gresik sebagai basis nahdliyin tentunya akan bisa memberikan dan mendulang suara besar bagi pemenangan AMIN. Karena saya yakin gerakan perempuan yang kuat dan solid mampu mencapai target yang diimpikan,” ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title