Ribuan Orang Sholawatan di RSWH Gresik, dr Titin: Energi Positif Terhimpun

Sholawatan di RSWH Gresik
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Gresik, VIVA Jatim –Ribuan orang dari berbagai daerah di Gresik menghadiri sholawat Habib Hanif Al Haddad, Sabtu 6 Januari 2024 malam. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun ke-12 Rumah Sakit Wates Husada (RSWH) yang berada di Gresik selatan ini. 

Polres Gresik Sosialisasi di Sekolah, Siapkan Generasi Tangguh dan Bijak

Acara yang berlangsung selama tiga jam itu bejalan dengan khidmat, ribuan orang termasuk pegawai RSWH turut melantunkan sholawat bersama Habib asal Surabaya ini, mendoakan agar negara ini damai dan sejahtera.

Usai acara, Direktur Utama RSWH dr. Titin Ekowati mengatakan, membaca sholawat juga memiliki keterikatan dengan kesehatan, jika ditinjau dari ilmu epigenetik. 

Ratusan Pelajar SMPM 12 Gresik Dapat Kuliah dari Praktisi Muda Beragam Profesi

"Bahwa sinyal-sinyal non materi seperti getaran, frekuensi dan gelombang dapat memengaruhi tubuh manusia sejuta kali lebih cepat daripada sinyal materi seperti makanan atau bahan kimia," ujarnya dengan mimik wajah berseri.

Koordinator ARSI wilayah Pantura ini menerangkan dalam ilmu epigenetika, reseptor sel dianggap mampu menangkap sinyal kuantum  atau sinyal energi yang bersifat non-material. 

Geger Aksi Perkelahian Disertai Pembacokan di Jalan Raya Bunder Gresik

"Jika kita bertasbih dalam dzikir, dan bersholawat kepada Nabi Muhammad. Maka, semua yang dilakukan akan terekam dalam diri kita. Bagaimana pengulangan -pengulangan atas pembiasaan itu pada akhirnya akan tersimpan dalam arsip memori DNA," ucap dr. Titin.

Ribuan Orang Hadiri Sholawatan di RSWH Gresik

Photo :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim
Halaman Selanjutnya
img_title