ASUS ExpertBook B6 Flip, Laptop Workstation Bisa Dilipat 360 Derajat
Jumat, 17 Mei 2024 - 07:35 WIB
Sumber :
- VIVA Jatim/Mokhamad Dofir
ٍSurabaya, VIVA Jatim – Kabar gembira. ASUS memperkenalkan jajaran perangkat komputasi bisnis terbarunya yang ditunjang dengan chip grafis NVIDIA Quadro RTX, pertama di dunia. Salah satunya ExpertBook B6 Flip, laptop workstation yang bisa dilipat 360 derajat.
Dilengkapi komponen tingkat perusahaan berupa CPU Intel Core 19-12950 HX vPro generasi ke-12, ExpertBook B6 Flip digadang-gadang sebagai mobile workstation yang dapat memberikan kecepatan, kekuatan dan portabilitas penggunanya.
"Jadi nanti dia [ExpertBook B6] bisa diflip kemudian bisa diberi keyboard tambahan sehingga memudahkan [penggunanya] untuk bekerja," kata Country Product Marketing ASUS Commercial, Aldy Ramadiansyah, Kamis, 16 Mei 2024.
ASUS ExpertBook B6 Flip
Photo :
- VIVA Jatim/Mokhamad Dofir