Kesehatan dan Kesejahteraan Jadi Atensi KIP Prabowo agar Menang di Pamekasan

Deklarasi KIP Prabowo-Gibran di Pamekasan
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

"Kalau ngak diawasi biarpun suaranya banyak habis nanti, terutama di kepulauan Sumenep yang perlu diwaspadai, Pamekasan dan Sampang aman," ungkapnya.

Noris mengatakan, Prabowo dinilai sebagai macan asia oleh masyarakat, karakternya tegas dan ikhlas dalam membantu masyarakat. Karenanya, dia menargetkan kemenangan untuk Prabowo-Gibran di Madura sebanyak 95 persen dengan satu putaran.

Koordinator KIP Kabupaten Pamekasan, H. Abdul Rahman menargetkan kemenangan sebanyak 90 persen di Kabupaten Pamekasan. Target ini sangat realistis karena masyarakat Pamekasan banyak yang menginginkan Prabowo sebagai presiden.

"Kita sudah membentuk koorcam (koordinator kecamatan) di 13 kecamatan, ini nanti akan terus bergerak serentak sampai membentuk koordes dan RT/RW, tujuannya untuk kemenangan Prabowo dengan satu putaran," tegasnya.