Berjalan Kaki, Olahraga Ringan yang Cocok Dilakukan Saat Puasa

Ilustrasi jalan kaki.
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim –Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Surabaya (FK Ubaya), Dr. I Gusti Ngurah Dodo Muliawan Ranuh, Sp.OT., M.Ked.Klin., menyebut berjalan kaki bisa menjadi alternatif olahraga ringan yang dapat dilakukan saat sahur atau menjelang berbuka puasa.

Perkuat Silaturahmi di Bulan Ramadan, Kapolres Mojokerto Bagi Takjil dan Bukber Bersama Media

"Olahraga ringan seperti berjalan kaki dapat membantu menjaga kebugaran tubuh tanpa memberi tekanan berlebih, terutama saat berpuasa," ujarnya, Minggu 16 Maret 2025.

Selain menjaga kebugaran, berjalan kaki juga bermanfaat dalam mengurangi stres dan meningkatkan fleksibilitas tubuh.

Alasan Air Kelapa Jadi Pilihan Terbaik Saat Berbuka Puasa

Menurut Dr. Dodo, bagi yang ingin melakukan olahraga dengan intensitas lebih tinggi, seperti angkat beban atau kardio berat, waktu terbaik adalah setelah berbuka puasa atau beberapa jam setelah sahur.

"Saat itu, tubuh sudah terhidrasi dan memiliki cukup energi untuk melakukan aktivitas fisik yang lebih berat," jelasnya.

Penjelasan Dokter Tirta tentang Minum Air Dingin atau Hangat Saat Buka Puasa

Ia juga menambahkan bahwa olahraga selama berpuasa dapat memberikan manfaat lain, seperti meningkatkan suasana hati dan kualitas tidur.

"Selama berpuasa, tubuh beradaptasi dengan perubahan pola makan dan tidur, yang justru dapat meningkatkan kemampuannya dalam menggunakan lemak sebagai sumber energi," tambahnya.

Halaman Selanjutnya
img_title