Balapan Liar Jelang Sahur di Gresik Diamankan, Polisi Sita Puluhan Motor
- Tofan Bram Kumara/Viva Jatim
Gresik, VIVA Jatim –Polres Gresik berhasil mengamankan puluhan motor yang digunakan balapan liar saat patroli sahur dan tadarus di jalan pada Minggu, 17 Maret 2024 dini hari di Jalan Kartini.
Patroli sahur "on the road" bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan Ramadan.
Serta memberikan imbauan kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan bulan puasa ini untuk meningkatkan ibadah dan menjaga kondusifitas lingkungan.
Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom mengatakan bahwa patroli sahur akan terus dilakukan selama bulan Ramadan. Ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan.
Dalam giat patroli itu, anggota mengamankan sekitar 26 motor berbagai jenis dan ada yang sudah di modifikasi. Nantinya, motor akan disita hingga selesai lebaran.
"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Motor yang sudah diamankan, akan di keluarkan setelah lebaran. Hindari kegiatan yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat," katanya.
Selain patroli sahur lanjut AKBP Adhitya, Polres Gresik juga menggelar tadarus di jalan. Kegiatan ini diikuti oleh personel Polres Gresik saat menjalankan tugas. Dan masyarakat umum juga bisa mengikuti.