Polres Blitar Bagikan Takjil Gratis pada Pengguna Jalan, Masyarakat Antusias
- Viva Jatim/Madchan Jazuli
Blitar, VIVA Jatim – Momen bulan suci Ramadan Satlantas Polres Blitar mencoba berbagi takjil gratis kepada para pengguna jalan yang melintas di depan Mako Polres Blitar. Tujuannya pengendara jalan bisa berbuka dengan takjil tersebut saat maghrib tiba.
Kapolres Blitar, Ajun Komisaris Besar Polisi Arif Fazlurrahman, menerangkan berbagi takjil ini dilakukan sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama, khususnya di bulan puasa yang penuh berkah ini.
"Kami ingin membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan. Supaya mereka bisa berbuka puasa dengan mudah," ujar AKBP Arif Fazlurrahman, diterima VIVA Jatim, Rabu, 5 Februari 2025.
AKBP Arif menerangkan juga sebagai bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat. Anggota Satlantas Polres Blitar turun langsung ke jalan untuk membagikan paket takjil kepada pengendara roda dua, roda empat, hingga pejalan kaki yang melintas.
Tampak masyarakat sangat antusias menerima takjil gratis ini dan mengapresiasi inisiatif dari Satlantas Polres Blitar.
Selain membagikan takjil, Satlantas Polres Blitar juga memanfaatkan momen ini untuk mengingatkan para pengendara agar selalu tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan saat berkendara.
Para petugas mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya mematuhi aturan lalu lintas demi keamanan bersama.