Selama Libur Lebaran, Satlantas Polres Nganjuk Siapkan Bengkel Keliling Gratis Layani Pemudik

Layanan bengkel gratis Polres Nganjuk.
Sumber :
  • Polres Nganjuk

Nganjuk, VIVA Jatim –Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Nganjuk menyiapkan bengkel keliling gratis untuk membantu kendaraan pemudik yang rusak dan pecah ban selama masa libur Lebaran 2024.

Ribuan Relawan Gus Ipul Nganjuk Siap Bergerak hingga TPS Menangkan Khofifah-Emil

Bengkel keliling ini dilengkapi dengan peralatan dan tenaga mekanik yang siap memberikan bantuan kepada pengemudi yang mengalami kendala teknis di jalan. 

Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad melalui Kasatlantas Akp Ahmad Rochan menyatakan komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama selama periode mudik Lebaran Idul Fitri

Bus Sinar Mandiri Kecelakaan di Jalan Raya Tuban-Bancar, Dua Orang Terluka

"Program inovasi berupa Bengkel Keliling Gratis diberi nama “Jaya Stamba” (Jadikan Perjalanan Tanpa Hambatan dan Kendala) selama operasi Ketupat Semeru 2024 berlangsung," kata Rochan dikutip dari TvOne pada Minggu, 14 April 2024.

"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman," sambungnya.

Perekonomian Jatim Triwulan III 2024 Stabil di Angka 4,91 Persen

Kasatlantas Polres Nganjuk AKP Ahmad Rochan mengungkapkan program ini terinspirasi ketika beliau menemui seorang pengendara motor yang sedang dalam perjalanan mudik melintasi wilayahnya, mengalami mogok karena busi motornya mati. 

“Dari kejadian tersebut akhirnya kami mendapatkan ide untuk membuat program Bengkel Keliling Gratis ini. Kami menyadari betapa pentingnya keselamatan dan kenyamanan para pemudik saat merayakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman,” ungkap Rochan.

Kasat Lantas Polres Nganjuk AKP Achmat Rochan menambahkan bengkel keliling gratis Jaya Stamba ini dilakukan dengan menyulap salah satu mobil dinas Satlantas menjadi bengkel berjalan dan diisi dengan peralatan bengkel seperti kompresor angin, beberapa jenis oli dan onderdil. 

“Kami memberi bantuan berupa servis ringan seperti menambah angin, ganti oli atau tambal ban. Jika ada yang memerlukan servis berat maka akan kami salurkan kepada bengkel siaga yang menjadi rekanan kami selama Operasi Ketupat tahun ini,” pungkas Akp Ahmad Rochan, Kasatlantas Polres Nganjuk.