359 Kios Pasar Kesamben Blitar Hangus Terbakar

Kebakaran Pasar Kesamben Kabupaten Blitar.
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

JatimKebakaran melanda Pasar Kesamben Kabupaten Blitar  pada Minggu malam, 27 November 2022. Setidaknya, si jago merah melahap sebanyak 359 kios pasar  milik pedagang. Api baru bisa betul-betul dipadamkan pada Senin Subuh, 28 November 2022.

Gudang Penyimpanan Beras Milik Kades Ludes Terbakar, Api Berasal dari Mesin Giling

KUPT Damkar Kabupaten Blitar Andi Putra Sagita menjelaskan pihaknya mendapat laporan pukul 20.00 dari salah satu warga. Sesampainya di lokasi kejadian, api sudah membesar hingga api melahap sebagian besar lapak pedagang.

Sesampai di lokasi, lanjut dia, api membakar lapak dan menjalar ke bagian tengah. Api cepat menjalar dan membesar karena di pasar tersebut terdapat banyak barang dagangan yang mudah terbakar, seperti kain, barang kelontong, sembako, sayur dan gerabah. 

Rumah Lantai 2 Terbakar gegara Korsleting Listrik di Trenggalek 

Andi mengaku, pihaknya mengerahkan 2 Unit Damkar dari Kabupaten Blitar, 3 Unit Damkar Kota Blitar, 1 unit Damkar Kabupaten Malang, 3 unit Damkar Kabupaten Tulungagung, 2 Damkar Kota Kediri, 1 unit Damkar Kabupaten Kediri, 3 unit tangki dari BPBD Kabupaten Blitar, 2 unit tangki dari PDAM Kabupaten Blitar, 1 unit tangki dari DLH Kabupaten Blitar, dan 1 water canon dari Polresta Blitar.

Proses pemadaman sedikit terbantu dengan adanya sungai di sisi barat pasar.  Begitu air di tangki habis, maka diisi dari air di sungai tersebut. Kendati begitu, besarnya api membuat petugas dan warga kesulitan melakukan pemadaman. 

Sehari Jelang Lebaran, Pabrik Cokelat di Surabaya Terbakar

"Kobaran api terlalu besar dan penyebaran api meluas begitu cepat mengingat bangunan kios didalam pasar terbuat dari kayu. Sehingga api sulit dipadamkan,” ujar Andi dikonfirmasi Viva Jatim.

Baru sekitar pukul 02.00 WIB kobaran api berhasil dipadamkan dan dilanjutkan pembasahan hingga pukul 04.30 WIB. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. "Jumlah toko yang terbakar ini kerugian lapaknya 260 unit, kios permanennya 49 unit dan lapak swadaya 50 titik," kata Andi.