Momen Gibran, Emil, dan Hendy Bagi-bagi Susu saat Kunjungi Khofifah

Foto bersama Gibran, Khofifah, Emil, Hendy dan para siswa
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Saat mengunjungi kediaman Khofifah Indar Parawansa di Surabaya, Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka terlihat membagikan susu, buku-buku dan alat tulis kepada siswa SDN Margorejo VI. Kamis, 6 Juni 2024. 

Komitmen Emil Jaga Daya Saing Ekonomi Jatim lewat Industri Manufaktur

Momen hangat itu diikuti sejumlah tokoh, selain Khofifah adapula Emil Elestianto Dardak dan Hendy Setiono, seorang pengusaha yang belakangan masuk bursa Pilwali Surabaya 2024.

Para siswa-siswi sekolah tersebut pun berdesakan untuk mendapatkan susu, buku, alat tulis, dan gantungan kunci yang diberikan oleh putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut.

Nama Risma Mencuat di Pilgub, Hasto PDIP: Semua untuk Kemajuan Jatim

"Ini ya adik-adik, ada susu dan buku tulis. Jangan berebut, jangan berebut," ujar Gibran kepada puluhan siswa di halaman sekolah.

Pengusaha Hendy Setiono menyebut Gibran sebagai sosok yang begitu humble dan peduli dengan generasi muda dan anak-anak sekolah.

PDIP Jatim Mulai Berhitung Peluang Duet Kiai Marzuki-Risma di Pilgub Jawa Timur 2024

"Saat pulang tadi (kemarin), begitu tahu ada sekolah di dekatnya (rumah Khofifah), Mas Gibran langsung menginstruksikan untuk turun dan membagikan susu, buku dan alat tulis," ucapnya 

"Dia persis mengikuti jejak ayahnya, Pak Jokowi," imbuh pria yang sebelumnya merupakan Wakil Komandan Fanta Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran itu.

Halaman Selanjutnya
img_title