Diantar Puluhan PKL, Cabup PKB Syahrul Munir Daftar ke Partai Demokrat Gresik

Syahrul Munir saat mendaftar ke partai Demokrat Gresik
Sumber :
  • Viva Jatim/Tofan Bram Kumara

Gresik, VIVA Jatim – Setelah disahkan menjadi calon bupati Gresik dari PKB pada kontestasi Pilkada 2024, Syahrul Munir terus bergerak untuk membangun komunikasi dengan partai politik lainnya. Setelah PAN, PPP dan Nasdem, kali ini mendatangi Partai Demokrat untuk mendaftar, Kamis, 13 Juni 2024.

Eks Bendahara NasDem Gresik Kembalikan Formulir Bacawabup ke PKB

Setelah pertemuan dengan wakil ketua Demokrat dan jajarannya, Syahrul menyampaikan harapannya bahwa partai Demokrat Gresik bisa bersama-sama dengan dirinya untuk menata Kabupaten Gresik agar bisa memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat.

"Tadi saya mendaftar pada penjaringan bakal calon bupati Gresik dari partai Demokrat dan harapan saya, partai Demokrat bisa bersama-sama untuk membangun Gresik," katanya.

Nama Risma Mencuat di Pilgub, Hasto PDIP: Semua untuk Kemajuan Jatim

Sementara itu kedatangannya ke partai Demokrat bersama para PKL untuk memberikan pesan bahwa mereka harus mendapatkan perhatian.

"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada para UMKM dan PKL, mulai pedagang pentol, pedagang sate hingga pedagang sosis yang mau mengantar saya mendaftar ke Partai Demokrat," ujar Calon Bupati PKB Gresik Syahrul Munir.

Rekam Jejak dan Aktivis, Ini Alasan DPP Demokrat Dukung Syahrul Munir di Pilkada 2024

Misalnya, soal penataan UMKM di tepi jalan umum. Selama ini, mereka dianggap mengganggu, ilegal dan bikin ruwet jalan.

"Ke depan kami ingin agar mereka dilakukan penataan. Kami tidak mau ada relokasi. Tapi penataan. Sebab, pasar mereka memang disitu. Kalau direlokasi belum tentu laku jualannya," kata Calon Bupati PKB Gresik Syahrul Munir.

Halaman Selanjutnya
img_title