Ratusan Pedagang di Sekitar Golden Theater SMPN 1 Tulungagung Bakal Ditertibkan

Kasatpol PP Tulungagung, Sony Welli Ahmadi
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Tulungagung, VIVA Jatim – Seratusan pedagang kaki lima (PKL) di sekitaran SMPN 1 Tulungagung hingga sekitar Golden Theater bakal ditertibkan. Hal ini lantaran sering membuat kemacetan lalu lintas, terlebih pada jam-jam kepulangan sekolah.

Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Mulai Berangkat 2 Mei 2025, Ini Jadwal Lengkapnya

Kasatpol PP Kabupaten Tulungagung, Sony Welli Ahmadi mengungkapkan bahwa bersama tiga pilar baik dari kepolisian dari Satlantas, Dishub, dari Satpol PP maupun dinas terkait seperti Dinkop, DLH berencana untuk menertibkan PKL secara bertahap di jalan-jalan.

Menurutnya peneritiban tersebut karena mengganggu kendaraan berlalu lintas, dan pejalan kaki, termasuk rawan juga terhadap keselamatan yang berjualan bagi pedagang. Dua lokasi ini terletak di Jalan Basuki Rahmat hingga Jalan Ahmad Yani Timur.

Lepas dari Sanksi FIFA, Persik Kediri Fokus Selesaikan 5 Laga

"Ada sekitar 100 lebih (PKL), ada shiftnya pagi, siang, ada yang berjualan malam. Kita sering mensosialisasikan. Kita memulai (menertsecara bertahap seperti di sekitaran Golden, SMPN 1 Tulungagung, SDN 1 Kampungdalem," ujar Sony Welli Ahmadi di ruangannya, Rabu, 19 Juni 2024.

Kasatpol PP Tulungagung, Sony Welli Ahmadi

Photo :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim
Senjata Api Milik Anggota Polres Blitar Dicek Pastikan Sesuai Prosedur

Sony menjelaskan bisa dilihat pada jam-jam crowded seperti kepulangan siswa sekolah terjadi kemacetan. Kemacetan mengular meski di depan SMPN 1 Tulungagung adalah julur searah.

Perihal rencana tersebut, pihaknya bersama Satlantas Polres serta Dishub telah melakukan sosialisasi kepada perwakilan PKL. Untuk bulan Juni ini masih akan mengadakan evaluasi bersama untuk melakukan tindakan.

Halaman Selanjutnya
img_title