Pejuang Subuh Cup 2024, Turnamen Voli Tarkam Dipenuhi Pemain Profesional

Tim Bang Jozz Bangeran di Turnamen Voli Pejuang Subuh Cup 2024
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Gresik, VIVA Jatim – Meski berstatus tarkam, tapi banyak pemain profesional yang bermain di turnamen voli Pejuang Subuh Cup 2024 di Desa Brangkal, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik yang di gelar sejak 25 Mei 2024 lalu.

Cekcok Rumah Tangga, Suami di Gresik Aniaya Istri hingga Tewas

Turnamen voli yang diikuti 36 tim dari 4 Kabupaten Gresik, Lamongan, Mojokerto dan Surabaya, dibagi menjadi 2 kategori yakni senior dan junior (U-22). Dikelas senior ada 20 tim, sementara di kelas junior ada 16 tim.

Di kelas senior, Bang Jozz Bangeran asal Dawar Blandong Mojokerto mengalahkan tim UJK Pendurungan asal Glagah Lamongan dengan skor 3-1 (25-23, 27-29, 25-15, 25-13 ) pada laga grand final, Sabtu, 22 Juni 2024 malam.

Prakiraan Cuaca Surabaya Raya di Hari Pilkada 27 November 2024

Sementara sehari sebelumnya, di kelas junior (U-22), tim Oreo Balongpanggang keluar sebagai juara setelah di partai final mengalahkan KC Grup Cerme dengan skor 3-1 (21-25, 25-21, 25-23, 25-21) pada Jumat, 21 Juni 2024 malam.

Menariknya, di turnamen Pejuang Subuh Cup ini rata-rata tim peserta diperkuat pemain dari didikan Samator, Bhayangkara dan Petrokimia Gresik dan juga pemain profesional dari beberapa kota di Jawa Timur. Selain itu, ada misi untuk syiar agama Islam dengan mengajak warga untuk sholat 5 waktu mengingat Allah SWT.

Dedikasi ke Masyarakat, Petrokimia Gresik Sabet Penghargaan Nasional dan Internasional

Ketua panitia voli Pejuang Subuh Cup 2024 Suprayitno mengatakan turnamen voli baru kali pertama di gelar, tapi animo dari penonton dari hari pertama 25 Mei 2024 lalu sangat banyak hingga pada gelaran final malam ini, Sabtu, 22 Juni 2024.

"Kami tidak menduga turnamen voli ini banyak menarik animo warga. Banyak pecinta voli yang datang sejak hari pertama hingga grand final. Alhamdulillah sukses, untuk tahun depan Insya Allah akan di gelar lebih besar," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title