BINUS SCHOOL Hadir di Surabaya, Pendidikan Internasional Berbasis Minat

Executive Committee of BINUS SCHOOL Education, Alexandre Trespach Nenes
Sumber :
  • VIVA Jatim/Mokhamad Dofir

Surabaya, VIVA Jatim - BINUS SCHOOL kini hadir di Surabaya, membawa semangat pendidikan internasional yang berfokus pada pembelajaran berbasis minat. Sekolah ini menawarkan pembelajaran yang didukung teknologi mumpuni dengan ruang belajar inovatif dan kolaboratif.

Swandy Firdaus Siap Beri Perhatian Nasib Buruh, Pendidikan hingga Atlet

Executive Committee of BINUS SCHOOL Education, Alexandre Trespach Nenes menjelaskan, kehadiran BINUS SCHOOL bisa menjadi angin segar bagì dunia pendidikan di Jawa Timur.

"Kami bangga dapat menghadirkan BINUS SCHOOL sebagai pilihan untuk orang  tua yang mengutamakan kualitas pendidikan. Dengan dukungan pengajar berpengalaman serta ruang belajar yang inovatif, kami yakin BINUS SCHOOL Surabaya akan menjadi tempat memupuk potensi dan bakat setiap siswa untuk menjadi talenta unggul di masa depan," kata Alexandre, Sabtu, 27 Juli 2024.

Tim Pemenangan Risma-Gus Hans Dibentuk, Hasto: Ada Cawe-cawe Penguasa di Pilkada Jatim

Nenes mengatakan, BINUS SCHOOL memiliki tenaga pendidik berkualitas dan berpengalaman yang tetap mengajarkan nilai-nilai pendidikan dasar Indonesia demi terciptanya talenta unggul.

Berlokasi di Lidah Kulon, Kecamatan Lakarsantri, Surabaya. BINUS SCHOOL mulai membuka pendaftaran untuk  tahun ajaran 2025/2026.

Kemiskinan hingga Pendidikan Jadi Atensi Multazam selama Jabat Anggota DPRD Jatim

Cara pendaftaran bisa dilakukan melalui Marketing and Admissions Office di Jalan Mayjen HR Muhammad Nomor 75a, Kelurahan Pradahkalikendal, Kecamatan Dukuhpakis, Kota Surabaya.