Master Kick Raih Juara Umum pada Kejuaraan Taekwondo KBPP Polri Jatim Cup II 2024

Master Kick Raih Juara Umum Kejuaraan Taekwondo
Sumber :
  • Mokhamad Dofir / Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Surabaya, Viva Jatim - Tim Taekwondo Master Kick Surabaya kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih juara umum kedua Piala Tetap Pangdam V Brawijaya pada Kejuaraan Taekwondo Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri Jawa Timur (Jatim) Cup II tahun 2024.

Hari Jadi ke-819, Pj Bupati Tulungagung: Lokomotif Ekonomi Sosial Budaya Selatan Jatim

Kepala Pelatih Master Kick Sertu Marinir M Khirom mengatakan, ajang bergengsi yang berlangsung di GOR Futsal Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya pada tanggal 9 hingga 10 November 2024 tersebut, anak asuhannya keluar sebagai juara umum 2 kategori festival.

"Para atlit Master Kick menunjukkan kehebatan dan sportivitas yang tinggi. Mereka berhasil menundukkan lawan-lawannya dengan teknik dan strategi yang apik, sehingga mampu meraih gelar juara di berbagai kelas," ujarnya, Senin, 18 November 2024.

Cegah Judi Online, Kapolres Mojokerto Kota Cek Ponsel Personel

Ia menyebut, kemenangan ini menjadi bukti nyata dari kerja keras dan dedikasi para atlit dan pelatih Master Kick. Karena mereka telah berlatih dengan tekun dan penuh semangat untuk mencapai puncak prestasi.

"Keberhasilan ini juga menjadi motivasi bagi para atlit muda untuk terus berjuang dan mengharumkan nama Surabaya di kancah Taekwondo nasional," tambahnya.

Petrokimia Gresik Peduli, Kirim Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Kejuaraan Taekwondo KBPP Polri Jatim Cup ke-2 Tahun 2024 ini diikuti tujuh provinsi dengan total peserta mencapai 1.534 orang, jumlah yang meningkat pesat dari tahun 2023 yang diikuti 754 orang.

Terdapat tiga piala yang diperebutkan, yakni Piala Bergilir Kapolda Jatim, Piala Tetap Pangdam V Brawijaya dan Piala Ketua Umum KBPP Polri.