Hadiri Pelantikan PP Kauje, Kontribusi Unej dalam Pendidikan dan Pemerintahan Diapresiasi Pj Gubernur Adhy
- Humas Pemprov Jatim
Surabaya, VIVA Jatim –Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, menghadiri pelantikan Pengurus Pimpinan Pusat Keluarga Alumni Universitas Jember (PP Kauje) Masa Bakti 2024-2029 yang berlangsung di Graha Wicaksana Praja, Kantor Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Surabaya, pada Minggu 29 Desember 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Muhammad Sarmuji, anggota DPR RI yang juga Sekretaris Jenderal Partai Golkar, dikukuhkan sebagai Ketua Umum PP Kauje. Selain itu, sebanyak 125 pengurus lainnya juga dilantik, termasuk Agung Nugroho sebagai Sekretaris Jenderal.
Pelantikan juga turut mengukuhkan sejumlah tokoh penting sebagai anggota Majelis Pertimbangan, di antaranya Hari Wuryanto, calon Bupati Madiun terpilih; Indah Amperawati Masdar, calon Bupati Lumajang terpilih; Yusuf Rio Wahyu Prayogo, calon Bupati Situbondo terpilih; serta Adi Wibowo, calon Walikota Pasuruan terpilih.
Pj Gubernur Adhy dalam sambutannya menyoroti peran penting Universitas Jember (Unej) dalam dunia pendidikan. Menurutnya, Unej telah melahirkan banyak alumni yang sukses dan berprestasi, banyak di antaranya kini menduduki posisi strategis di berbagai lembaga pemerintah di Jawa Timur.
"Kami mengamati, banyak alumni Unej yang kini mengisi posisi penting di instansi kementerian hingga kepala perangkat daerah. Mereka adalah individu-individu yang berprestasi," ujar Adhy.
"Maka atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Timur, kami mengucapkan selamat dan sukses untuk pengurus pusat yang baru dilantik. Semoga bisa mengemban amanah dengan baik dan dedikasi yang tinggi untuk membawa organisasi menjadi sejajar dengan keluarga alumni lain dan juga memberikan kontribusi lebih kepada pembangunan nasional," lanjut Adhy.
Lebih lanjut, Pj Gubernur Adhy menilai bahwa target serta visi Unej berjalan berseiring dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur. Sebab, keduanya berfokus pada inovasi untuk membangun negeri.