Kantor Imigrasi Surabaya Temui Kapolda Jatim, Bahas Inovasi Autogate dan Immigration Lounge

Kantor Imigrasi Surabaya saat menemui Kapolda Jatim
Sumber :
  • Humas Kantor Imigrasi Surabaya

“Saya menilai langkah yang telah diciptakan akan memberikan manfaat kepada masyarakat. Pelayanan paspor di Mall merupakan inovasi yang jelas akan mempermudah masyarakat dalam pembuatan paspor. Begitu juga fasilitas autogate di Bandara Juanda, jelas akan memberikan efisiensi waktu penumpang, namun tanpa mengurangi peran pengawasannya”, ujar Imam Sugianto.

Berikut Data Penerima Program MBG di Pesantren Al-Azhaar Tulungagung

Sementara itu, Ramdhani mengungkapkan dukungan dari instansi kepolisian khususnya Polda Jawa Timur sangat penting untuk kelancaran pelaksanaan inovasi yang telah diciptakan. Ramdhani berharap Kantor Imigrasi Surabaya dan Kepolisian Daerah Jawa Timur dapat menjalin kolaborasi dalam pelayanan maksimal kepada masyarakat.

“Kami mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas segala dukungan yang diberikan oleh Polda Jatim kepada kami. Kami berharap kolaborasi yang sudah terjalin dapat ditingkatkan lagi agar muncul inovasi-inovasi baru baik di kepolisian maupun imigrasi. Imigrasi Surabaya juga siap mendukung dan bekerja sama dengan Kepolisian khususnya Polda Jatim dalam hal pelayanan yang memuaskan kepada masyarakat,” tambah Ramdhani.

Jangan Khawatir, Transportasi Penyeberangan Dipastikan Bebas PPN 12 Persen