Bocah 3 Tahun di Mojokerto Ditemukan Tewas Tenggelam dalam Kolam Ketahanan Pangan

Lokasi bocah 3 tahun tewas tenggelam di kolam
Sumber :
  • Viva Jatim/Luthfi

Mojokerto, VIVA JatimBocah berusia 3 tahun berinsial SH di Mojokerto ditemukan tenggelam di sebuah kolam budidaya ikan nila program ketahanan pangan. Korban tewas meski sempat dilarikan ke rumah sakit. 

Dua Bocah di Bojonegoro Tenggelam Saat Mandi di Sungai

Informasi yang digali, peristiwa tersebut terjadi pada Senin, 17 Maret 2025 sekitar pukul 13.00. Korban asal Kecamatan Sooko, Mojokerto datang ke bekas kolam pancing yang dialihfungsikan menjadi kolam ikan ketahanan pangan milik pemerintah Desa (pemdes) Jambuwok bersama dua orang temannya.

Sayangnya, tidak ada warga setempat yang mengetahui kronologi bocah 3 tahun itu tenggelam. 

BPBD Kediri Catat Banjir Pranggang Rusak Sawah 5 Hektare dan Puluhan Kolam

"Tahunya itu setelah ibu dan pamannya (korban) ke TKP angkat korban (dari dalam kolam)," ujar salah seorang warga, di lokasi. 

Korban diduga terpeleset dan tercebur saat bermain di tepian kolam dengan kedalaman sekitar 1,5 meter tersebut. Padahal, sekeliling kolam seluas 10x10 meter persegi ini sudah ditutup dengan papan kayu.

Bermain Saat Banjir, Bocah 9 Tahun Meninggal Tenggelam

"Pas kejadian tadi sepi. Temannya (korban) tadi kemudian lapor ke orang tua korban," sambungnya. SH kemudian dilarikan keluarganya ke IGD RS Dian Husada. Sayangnya, nyawa bocah 3 tahun ini tak terselamatkan.

"Jadi kondisi korban ini sudah meninggal di perjalanan atau di lokasi," ujar Kepala Ruang IGD RS Dian Husada Ary Juniardi. 

Halaman Selanjutnya
img_title