Diterpa Angin Kencang saat Hujan Mengguyur, Rumah Warga di Jombang Roboh

Evakuasi rumah Asmaul Husna di Banjardowo, Jombang
Sumber :
  • M. Lutfi Hermansyah/Viva Jatim

JatimRumah warga di Desa Banjardowo, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang roboh setelah diterpa angin kencang saat hujan mengguyur, Kamis, 9 Februari 2023. Rumah tersebut milik Asmaul Husna (35) roboh akibat tertimpa hujan yang begitu deras disertai dengan angin kencang

KBA Mojotrisno Jombang Miliki Pasar Barongan yang Unik hingga Pusat Cor Kuningan

"Saat hujan tadi masih biasa saja, kemudian hujannya disertai angin yang membuat rumah saya serasa diseret, saat kejadian itu saya lari keluar," ungkapnya. 

Menurut laporan Kepala Desa Banjardowo Syamsudin Arif mengatakan, kejadian tersebut juga dialami oleh warga sekitar, sebanyak 9 rumah warga yang terdampak, namun yang lebih parah adalah rumah milik Asmaul Husna.

Puluhan Rumah di Tuban Rusak Usai Diterjang Angin Puting Beliung

"Yang parah cuma satu, rumah warga lainnya yang terdampak hanya mengalami kerusakan pada bagian atap saja," bebernya. 

Dikonfirmasi secara terpisah, Kepala BPBD Jombang Bambang Dwijo Pranowo juga mengungkapkan kerusakan rumah warga juga terjadi di beberapa Kecamatan. Pihaknya menambahkan Tim BPBD hingga saat ini sudah melakukan evakuasi beberapa rumah warga yang roboh akibat tertimpa hujan angin yang deras.

Mengenal Buku ‘Zero Waste ala Si Besut’; Produk KBA Kaliwungu Jombang tentang Kelola Sampah

"Selain Kecamatan Jombang, ada juga di Bandarkedungmulyo, Sumobito. Evakuasi sudah kami lakukan, tim sudah menanganinya di lokasi dengan baik," pungkasnya.