Ribuan Guru di Jatim Dapat Sertifikasi Edukator dari Google

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak
Sumber :
  • Viva.co.id

Pada lokakarya ini, turut hadir Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, jajaran dinas pendidikan kabupaten/kota di Jawa Timur, kepala-kepala sekolah, serta guru di provinsi tersebut. Lokakarya ini digelar dengan tujuan mendorong para pemangku kepentingan di sektor pendidikan untuk mengoptimalisasi pemanfaatan teknologi pendidikan, seperti misalnya perangkat Chromebook dan Akun Pembelajaran Belajar.id.

Kampanye Simpatik, Satlantas Polres Gresik Bagikan Coklat ke Pengendara

Iwan mengatakan, Kemendikbudristek telah mendorong optimalisasi teknologi pendidikan melalui penyaluran bantuan peralatan teknologi ke berbagai satuan pendidikan di Indonesia untuk mendukung pembelajaran tersebut. Ditambah lagi pemberian 40 juta akun Belajar.id kepada guru dan siswa agar dapat mengaplikasikan teknologi dalam kegiatan belajar-mengajar.

"Kita menyediakan pelatihan teknologi pendidikan dengan bekerja sama dengan Google. Misalnya, Google Master Trainer. Saat ini sudah ada lebih dari 260 ribu guru se-Indonesia yang mendapatkan pelatihan Google Master Trainer,” kata Iwan.

Survei KPK, Skor Integritas 2023 Pemkab Mojokerto Naik di Atas Nasional

Iwan pun mengajak seluruh pemangku kepentingan Pendidikan di Jawa Timur untuk terus memaksimalkan fasilitas ini.

Sementara itu, Wagub Emil mengatakan pihaknya berupaya meningkatkan kualitas SDM di wilayahnya, termasuk melalui pendidikan. Ia mengatakan, Pemprov Jatim terus berinvestasi di bidang pendidikan. Menurutnya, perlu ada perubahan pola pikir agar tidak sekedar mengandalkan sumber daya alam (SDA).

PMII Jatim Nilai Rekonsiliasi Prabowo dan Cak Imin Wujud Sifat Negarawan Sejati

"Jika kita hanya mengandalkan sumber daya alam terus, maka kita akan semakin tertinggal," katanya.

Di Jawa Timur sendiri, kata Emil, intervensi untuk meningkatkan kualitas SDM terus dilakukan. Salah satunya melalui sinergi dengan semua pihak.

Halaman Selanjutnya
img_title