Isu Sandiaga akan Jadi Cawapres Ganjar Lukai Hati Gerindra dan Prabowo

Sandiaga Uno saat menghadiri Sekber Gerindra-PKB
Sumber :
  • viva.co.id

Jatim –Mencuat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno atau lebih dikenal dengan Sandiaga Uno diproyeksikan jadi bakal cawapres untuk Ganjar Pranowo. Isu Sandi jadi pendamping Ganjar di 2024 itu dinilai melukai hati Partai Gerindra dan pentolannya Prabowo Subianto

Surat Edaran Dukungan Prabowo Subianto terhadap RK-Suswono Beredar

Sebelumnya, Sandiaga memang masuk dalam radar untuk menjadi cawapres Ganjar. Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa waktu lalu.

Menurut pengamat politik Ray Rangkuti isu Sandiaga jadi cawapres Ganjar jadi dinamika politik yang menarik menuju 2024. Tapi, ia menganalisa peluang terealisasinya Sandiaga jadi cawapres Ganjar bakal sulit.

Tak Main-main, 5 Aksi Nyata Presiden Prabowo untuk Kemerdekaan Palestina

"Bagi saya itu sangat sulit, karena sama dengan melukai Gerindra dua kali lipat," kata Ray, dalam Apa Kabar Indonesia Pagi tvOne yang dikutip pada Selasa, 2 Mei 2023. 

Ray menuturkan, faktor pertama yaitu saat ini Jokowi sepertinya sudah mendorong Ganjar sebagai bakal capres 2024. Berbeda dengan sebelumnya ketika Jokowi kerap menampilkan Prabowo dan Ganjar secara bersamaan atau bergantian.

Sekjen Partai Gerindra: Prabowo Subianto Dukung Yes Dirham di Pilkada Lamongan

Lalu, dia menyebut faktor kedua saat bersamaan, Sandiaga yang sudah meninggalkan Gerindra malah dipasangkan dengan Ganjar Pranowo.  Menurut dia, baik Ganjar dan Prabowo merupakan figur bakal capres yang berpotensi masuk putaran dua jika 2024 nanti ada tiga poros capres.

Namun, ia bilang jika nanti Sandiaga benar diduetkan dengan Ganjar maka Prabowo kemungkinan jadi rival dan akan melawan mantan anak buahnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title