Belasan Orang Keracunan Massal Olahan Daging Kurban di Surabaya

Korban keracunan massal daging kurban di Surabaya dirawat.
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim – Belasan atau bahkan puluhan orang di Kalilom Lor Indah, Kali Kedinding, Kenjeran, dilaporkan menjadi korban keracunan makanan yang diolah dari daging kurban pada Jumat, 30 Juni 2023, malam. Para korban akhirnya dilarikan ke Pusat Kesehatan Masyarakat setempat dan rumah sakit.

Bus SSCT Manjakan Wisatawan dengan Keliling Kota Surabaya

Sami’is, warga setempat, menjelaskan, bahwa warga di tempat tinggalnya biasa melaksanakan kegiatan makan bersama setiap Idul Adha. Begitu pula Idul Adha tahun ini. Bahan utama yang diolah untuk makan bersama ialah daging kurban. 

Saat itu, daging kurban diolah warga menjadi sate, gulai, krengsengan, dan kikil. Belum juga kikil dimasak, banyak warga yang sudah menikmati olahan daging kurban tersebut.

Kronologi Pembakar Al-Quran di Swedia Diusir hingga Ditemukan Tewas di Norwegia

“Kikilnya belum dimasak,” katanya kepada wartawan, Sabtu, 1 Juli 2023.

Mulanya, lanjut dia, semua baik-baik saja. Warga begitu menikmati makanan tersebut. Namun beberapa jam kemudian banyak yang mengeluh pusing dan mual-mual.

Warga Surabaya Keluhkan Pagar Penghalang Motor di Trotoar Banyak yang Rusak

“Anak dan istri saya termasuk korbannya dan sekarang dirawat di sini (Puskesmas Tanah Kali Kedinding)," ujar Sami'is.

Menurut perkiraan Sami’is, saat itu ada sekira 50-60 orang yang diduga mengalami keracunan massal. Mereka ada yang dibawa ke Puskesmas, ada pula yang dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun, keterangan dari pihak kecamatan menyebutkan korban keracunan massal hanya belasan orang.

Halaman Selanjutnya
img_title