Pikap Ugal-ugalan Terguling di Tikungan Pamekasan, Belasan Orang Luka-luka

Pikap Ugal-ugalan sebelum Terguling di Pamekasan
Sumber :
  • Nur Faishal/ Viva Jatim

Pamekasan, VIVA Jatim- Sebuah mobil pikap yang sedang mengangkut rombongan peserta drum band di Pamekasan, Madura, terguling, Senin 28 Agustus 2023. Setidaknya terdapat 10 orang mengalami luka-luka, 2 di antaranya kritis. 

Ansor Jatim Respons Polemik Warung Madura: Itu Konsep Nyata Ekonomi Kerakyatan

Diketahui, rombongan personel Drum Band di dalam pikap ini berencana pergi ke Kecamatan Waru Pamekasan Madura untuk mengikut kegiatan karnaval.

Detik-detik kecelakaan ini sempat terekam CCTV warga. Pada rekaman itu, mobil pikap berpenumpang 15 orang terlihat ngebut. Saat sampai di jalan menikung, mobil kehilangan kendali dan masuk ke teras rumah warga lalu terguling. 

Ditumpangi Satu Keluarga, Mobil Pikap Tabrak Warung Lalu Terbalik

Kencangnya laju mobil membuat penumpang di bagian belakang terlempar. Akibatnya, beberapa di antara mereka terluka. 

Kasat Lantas Polres Pamekasan AKP Suryanto membenarkan peristiwa kecelakaan itu. Suryanto menyebut, kecelakaan terjadi di Desa Tampojung, Kecamatan Waru, Kabupaten Pamekasan. 

Didatangi Pemda dan BKKBN, Ini Alasan Bocah 4 Tahun di Sampang Madura Tunangan

"Pengemudi tidak menguasai medan, sehingga lepas kendali saat berada di jalan menikung. Pikap masuk ke teras masyarakat dan terguling. Ada 10 korban luka, yang dua kritis," katanya. 

Polisi masih melakukan penyelidikan atas kecelakaan ini, termasuk mencari sopir. Sebab, setelah insiden, pengemudi melarikan diri. 

Halaman Selanjutnya
img_title