Didatangi PKB, Ya Lal Wathon Menggema di Markas PKS

Ya Lal Wathon Menggemma di Markas PKS
Sumber :
  • A. Thoriq/ Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim-Lagu kebanggaan Nahdliyin Ya Lal Wathon menggema di markas PKS. Gema lagu khas NU ini nyaring berbunyi di markas PKS setelah kedatangan rombongan PKB dan NasDem

Sah! Berikut Daftar 50 Nama Caleg Terpilih DPRD Mojokerto 2024-2029

Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengambil peran komando menyanyikan lagu Ya Lal Wathon. Sikap itu ia katakan demi menghormati kunjungan PKB sebagai partai khas NU. 

"Kita berdiri sejenak dengan menyanyikan lagu Ya Lal Wathon," pinta Syaikhu. 

PKB Buka Pintu untuk Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya, Minus Kader Potensial?

Ahmad Syaikhu, mengakui, bahwa lagu Ya Lal Wathon jarang dinyanyikan oleh kader PKS. Namun dengan kedatangan PKB, lagu tersebut kembali dinyanyikan, bahkan di markas besar PKS. 

Ia pun mengatakan, bahwa bergabungnya PKB adalah angin segar bagi koalisi pengusung Anies. Anggota koalisi ini menurutnya sudah lengkap, karena terdiri dari partai nasionalis dan religius. Yang justru mengeratkan masyarakat bukan memecah belah. 

PDIP Kuasai DPRD Trenggalek, PKB Posisi Kedua

"Tentu kami juga tidak khawatir bahwa ini menjadi politik identitas ya. Saya kira ini perpaduan partai yang mungkin memiliki basis keumatan dan basis nasionalisme," ujarnya. 

"Oleh karena itu saya sepakat dengan apa yang diungkapkan oleh Ketua umum partai Nasdem, bahwa justru dengan koalisi ini tidak ada lagi keterbelahan, keterpecahan di tengah masyarakat. Cebong kampret selesai sudah, kita songsong masa depan ini lebih baik," pungkasnya.