Pengurus Gerindra Jatim Dirombak, Bendahara dan Ketua OKK Diganti

Pengurus Gerindra Jatim Dirombak
Sumber :
  • Thoriq/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim - DPD Gerindra Jawa Timur melakukan perombakan kepengurusan. Bendahara DPD Gerindra Jatim Muhammad Fawait diganti Ferdians Reza Alvis. Sedangkan Ketua OKK Gerindra Jatim Abdul Halim diganti Hidayat.

Raperda APBD 2025 Disetujui Jadi Perda, Pendidikan dan Kesehatan Masyarakat Jadi Prioritas

Sekretaris Gerindra Jawa Timur Kharisma Febriansyah mengakui adanya perombakan tersebut dikarenakan penyegaran kepengurusan demi persiapan Pilpres 2024.

Menurut Kharisma, digantikannya Gus Fawait ke Reza karena, Gus Fawait sendiri akan mendapat tugas khusus berkaitan dengan pemenangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Infrastruktur Transportasi Berdampak Peningkatan Perekonomian Jatim

"Semua tahu kalau Gus Fawait adalah anggota DPRD Jawa Timur dengan suara terbanyak di seluruh Fraksi Gerindra Jawa Timur. Beliau dapat tugas berat di Pilpres mendatang," kata Kharisma, Jumat 3 November 2023.

Begitulah dengan Abdul Halim, anggota DPRD Jatim dari dapil Madura ini juga difokuskan untuk memenangkan Prabowo-Gibran di wilayah pulau garam.

Pembebasan Lahan JLS Masih Terkendala, Ini Langkah DPRD Jatim

"Begitu juga Abdul Halim yang akan memimpin pemenangan pilpres di Madura," ujarnya.

Kharisma menegaskan bahwa tidak ada pihak yang dikecewakan dengan perombakan tersebut. Bahkan ia katakan, tidak hal-hal semacam pesanan untuk melakukan perombakan kepengurusan DPD Gerindra Jatim.

Halaman Selanjutnya
img_title