KSAU Benarkan 2 Pesawat TNI AU Jatuh di Pasuruan, Jenis Super Tucano

Penampakan ekor pesawat TNI AU yang jatuh di Pasuruan.
Sumber :
  • Istimewa

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Pasuruan, Inspektur Polisi Dua Bambang, sebelumnya mengatakan, petugas kepolisian dari Polres Pasuruan sudah meluncur ke lokasi untuk memastikan secara rinci peristiwa tersebut. “Updatenya nanti akan kami kabari,” ujar Bambang.

Prabowo ke Anak Penerbang Tucano yang Gugur: Mereka Tanggung Jawab Saya

Informasi tentang pesawat milik TNI AU yang jatuh itu dengan cepat tersebar di berbagai platform media sosial. Di antaranya diposting oleh akun Facebook Kabar Pas. Dalam video yang disebarkan, terlihat sebuah pesawat yang terbakar dengan api yang masih berkobar. 

“Onok pesawat roto, lokasi Bromo Kundi, Pasuruan (Ada pesawat jatuh, lokasi Bromo Kundi, Pasuruan),” suara dari perekam video.

2 Pesawat TNI AU Jatuh, Gubernur Khofifah Sampaikan Duka Cita Mendalam

Dalam potongan video lain yang juga beredar di grup-grup WhatsApp, pesawat nahas itu jatuh di area persawaahan dengan kondisi terbakar. Asap tebal membubung dari badang pesawat. Di potongan video yang lain, di bagian ekor pesawat yang jatuh tertulis TT-3103. “Ini nomor serinya,” ujar si perekam video.

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id dengan judul artikel: KSAU Sebut Pesawat yang Jatuh di Pasuruan 2 Unit 

2 Pesawat TNI AU Jatuh di Pasuruan, 4 Prajurit Gugur