Viral di Medsos, Seorang Narapidana Ngeluh Soal Jatah Makanan di Penjara
- Mokhamad Dofir/Viva Jatim
Surabaya, Viva Jatim - Baru-baru ini viral di media sosial sebuah unggahan dari seseorang diduga narapidana, mengeluh soal jatah makanan yang mereka terima di dalam penjara. Keluhan itu disampaikan melalui akun Tiktok @rizky_syahputra82.
Dalam album akun tergolong anonim ini hanya terdapat sebuah postingan, berisi enam foto geser menampilkan beberapa menu makanan nasi dengan lauk ikan asin atau nasi cedong, sayuran hingga sebutir telur rebus yang nampak rusak.
Bersamaan dengan unggahan itu, pemilik akun menyematkan sebuah narasi panjang berisi protes soal makanan di penjara yang dinilainya tak layak konsumsi disertai latar lagu Tanah Airku oleh Clarice.
Akun itu menyebut bahwa makanan diterima narapidana di penjara sangat tidak manusiawi.
"wahai petinggi, di atas segala nya, kami tidak minta makanan yang mewah, tapi manusia kan lah kami sebagai warga binaan di penjara, kami memang orang" bersalah, tapi tidak lantas di perlakukan seperti binatang di dalam penjara, yang di beri makan tidak layak, mohon maaf di beri ke kucing pun belum tentu kucing tersebut mau makan, bagi yang berduit, bisa untuk beli sambal sebagai tambahan untuk makan, tapi bagi yang gak berduit kami mau ngomong apa? kasiani lah kami sebagai warga binaan di penjara, kami bukan mau di manjakan, tapi mau sampe kapan begini trus, berikan lah kami makan yang layak untuk di makan," tulisnya seperti dilihat Viva Jatim, Selasa 2 Januari 2023.
Pemilik akun menuding, kondisi makanan di penjara yang tak layak konsumsi lantaran anggarannya diduga telah dikorupsi. Kalimat kemudian ditutup dengan hastag yang ditujukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat, Presiden Joko Widodo dan Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asazi Manusia.
"Jangan kalian korupsi, jatah makan kami setiap hari....makanan penjara#kemenkumham #DPR #jokowi #itjenkemenkumhamri #fyp #fypviral," tutupnya.