Pemotor Mr X di Surabaya Tewas Usai Kendaraannya Oleng Tabrak Trotoar Jalan

Petugas BPBD dan PMI Surabaya saat mengevakuasi jasad korban
Sumber :
  • VIVA Jatim/Mokhamad Dofir

Surabaya, VIVA Jatim - Seorang pengendara motor tewas usai kendaraannya oleng hingga menabrak trotoar dan korban membentur tiang lampu yang berada di Jalan Panglima Sudirman, Kecamatan Genteng, Kota Surabaya, Minggu, 7 Januari 2024.

2 Perempuan Pengendara Scoopy di Surabaya Terpeleset Tertabrak Mobilio hingga Tewas di TKP

Sub Koordinator Kedaruratan Badan Pengendalian Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya Arif Sunandar mengatakan, kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 04.00 WIB.

Sejauh ini, identitas korban berjenis kelamin laki-laki tersebut belum diketahui, namun diperkirakan berusia 25 tahunan.

Anak Anggota DPRD Surabaya Dipolisikan, Diduga Lakukan Penganiayaan

Ia menyebut, ciri-ciri pemotor saat kecelakaan, nampak memakai celana pendek berwarna hitam dengan atasan sweater kelir merah muda.

"Kendaraan, [Honda matic] Beat Street [berpelat nomor] W 5116 ED. Ciri ciri, celana pendek hitam, sweater merah muda. Untuk korban R2 tidak ditemukan identitas," kata Arif Sunandar dalam keterangan tertulisnya.

Aksi Donor Darah RSWH, 30 Kantong Darah Disumbangkan ke PMI Gresik

Ia menambahkan, sebelum insiden warga sekitar melihat motor yang dikendarai korban melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan tinggi.

Lalu sesampainya di Jalan Panglima Sudirman, tepatnya di depan kantor Japfa, kendaraan itu tiba-tiba oleng dan menabrak trotoar. Sedangkan korban terhempas dari kendaraannya sampai membentur tiang lampu.

Halaman Selanjutnya
img_title