Minim Kontribusi Gol, Penyerang Asal Serbia Dicoret Manajemen Gresik United
- Tofan Bram Kumara/Viva Jatim
Gresik, VIVA Jatim – Dinilai kurang produktif di lini depan, putaran kedua Liga 2 musim 2024-2025, manajemen Gresik United coret pemain asing Djorge Maksimovic, juga tidak masuk game plan pelatih Djajang Nurdjaman.
Pemain asal Serbia itu hanya bertahan 3 bulan bersama tim berjuluk Laskar Joko Samudro ini. Kali terakhir, bermain saat menjamu Persibo Bojonegoro di Stadion Gelora Joko Samudro, Jumat,15 November 2024 lalu.
Kemudian di laga tandang kontra RANS Nusantara di stadion Untung Suropati Pasuruan pekan lalu, pemain yang pernah bermain di Liga Singapura ini sudah tidak masuk dalam line up pemain.
Usut punya usut, dilepasnya pemain berusia 24 tahun ini di nilai minim kontribusi lini depan untuk urusan gol selama putaran pertama, juga tidak masuk dalam rencana pelatih gaek asal Majalengka, Djajang Nurdjaman.
Media Officer Gresik United Iksan Nugroho saat ditanya membenarkan kabar jika Djorge Maksimovic sudah angkat koper dari mess Gresik United. Dan saat ini manajemen masih dalam proses mengurus dokumennya.
"Ya benar, dia (Djordje) sudah tidak bersama Gresik United. Dia dilepas, dinilai kurang kontribusi untuk tim selama putaran pertama," jelasnya, Kamis, 5 Desember 2024.
Selain itu, Djordje Maksimovic tidak masuk dalam rencana pelatih dalam putaran kedua ini. Sejak tandang ke Pasuruan Minggu lalu sudah tidak dibawa.