Tips Sehat Mudik Lebaran, Atasi Mabuk Perjalanan dengan 5 Hal Ini

Ilustrasi mudik bersama keluarga.
Sumber :
  • Allianz

Surabaya, VIVA Jatim – Salah satu momen penting yang tak boleh dilewatkan oleh para perantau adalah mudik lebaran. Ya, kesempatan ini menjadi momen terbaik untuk meluangkan waktu sejenak berkumpul dengan sanak keluarga dan kawan lama di kampung halaman merayakan lebaran Idul Fitri

Mudik Gratis Sukses, DPRD Jatim Minta Tambahan Armada untuk Berikutnya

Namun demikian, salah satu yang menjadi kendala mudik lebaran adalah mabuk perjalanan. Yang semula menjadi perjalanan paling menyenangkan, berubah seketika karena terganggu oleh kondisi tubuh yang tidak stabil. 

Mabuk perjalanan dapat menimbulkan gejala seperti mual, pusing, dan muntah yang dapat mengganggu kenyamanan selama perjalanan. Berikut adalah lima cara yang dapat membantu kamu mengatasi mabuk perjalanan saat mudik lebaran, dikutip dari VIVA, Jumat, 29 Maret 2024.

Minim Pendonor, Stok Darah di PMI Tuban Menipis

1. Pilih Tempat Duduk yang Stabil

Pilihlah tempat duduk yang stabil di dalam kendaraan, seperti di depan dan di tengah. Hal ini dapat membantu mengurangi getaran dan gerakan yang dapat memicu mabuk perjalanan. Hindari duduk di bagian belakang atau di atas roda karena biasanya tempat-tempat tersebut lebih rentan terhadap guncangan.

Satlantas Polres Lamongan Klaim Angka Kecelakaan Minim di Jalur Mudik Lebaran

2. Hindari Makanan Berlemak dan Berat

Sebelum melakukan perjalanan, hindari makan makanan yang berlemak, berat, atau pedas. Makanan seperti ini dapat memperburuk gejala mabuk perjalanan. Sebaliknya, pilihlah makanan ringan dan seimbang yang tidak akan membuat perut terlalu penuh atau membuat kamu tidak nyaman selama perjalanan.

Halaman Selanjutnya
img_title