Mahasiswa Universitas Ma Chung Digembleng Bisnis Model Canvas

Isaac Nugraha saat mengisi seminar Maxy Academy.
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim – Sebuah perusahaan startup di bidang edukasi dan teknologi bernama Maxy Academy kembali menggelar seminar 1 Day Bootcamp bertema Business Model Canvas di Universitas Ma Chung Malang, Jumat kemarin. Seminar diikuti 83 mahasiswa dari program studi Manajemen dan Akuntansi.

Upaya Perkuat Literasi Digital, Maxy Academy Jadi Mitra MSIB Kampus Merdeka

Chief Executive Officer dari Maxy Academy, Isaac Nugraha Munandar menuturkan, seminar ini dilatarbelakangi keinginan mahasiswa untuk mempersiapkan masa depan sematang mungkin sebelum mereka terjun ke dunia pekerjaan.

Diketahui, jumlah pelamar dan lapangan kerja yang tidak sebanding, membuat mahasiswa mencari peluang lain untuk mendapatkan pekerjaan.

Maxy Academy Gelar Seminar di Unesa, Percik Minat Mahasiswa dalam Dunia Bisnis

"Acara 1 Day Bootcamp ini untuk mengenalkan dan menumbuhkan minat mahasiswa dalam dunia bisnis. Kami berharap langkah kecil yang kami ambil bisa membantu mahasiswa Indonesia meraih sukses di masa depan," katanya, Sabtu 18 Mei 2024.

Rangkaian acara seminar dilengkapi dengan simulasi business model canvas, dimana mahasiswa dapat secara langsung melakukan praktik cara pengisian business model canvas yang merupakan rangkuman fondasi berdirinya sebuah bisnis.

Hadapi Krisis Digital 2030, Kemendikbud Ristek Gandeng Maxy Academy 

Langkah Maxy Academia ini mendapat dukungan pennuh dari Koordinator KWU 2 Universitas Ma Chung, Peter Remy Yosy Pasla.

"Ini merupakan program yang bisa mendukung mahasiswa kita (Universitas Ma Chung) berkembang, sehingga bisa menggali potensi mereka,” ucapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title