Liburan ke Pantai Midodaren Tulungagung, Ada Penginapan Estetik hingga Scooter Listrik

Suasana Pantai Midodaren dari sudut lain.
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Tulungagung, VIVA Jatim –Mengagendakan berlibur ke pantai masih menjadi pilihan bagi beberapa orang yang menginginkan suasana ombak dan semilir angin laut. Di Tulungagung sendiri, terdapat sebuah pantai memiliki penginapan estetik modern dan beberapa wahana yang bisa dinikmati di sepanjang pantai yaitu Pantai Midodaren.

Ngedusi Kucing Jadi Adat Warga Pelem Tulungagung Doa Meminta Hujan

Pantai Midodaren resmi dibuka pada pertengahan 2023, setelah belasan tahun tak terawat. Tempat ini menyediakan beberapa wahana dan fasilitas untuk memanjakan wisatawan untuk merasakan suasana pantai dengan konsep modern dan go green yang memiliki penginapan estetis hingga scooter listrik.

Wisata Pantai Midodaren ini bisa dikatakan menjadi ikon kota marmer. Beberapa wahana yang siap memanjakan pengunjung diantaranya adalah hunian klasik seperti rumah eskimo, gocar, kolam renang, scooter listrik, jogging track, hingga lokasi camping ground.

Cerita Pak Minto tentang Ekspor Ikan Mas Koki Capai 60 Ribu Ekor di DSA Wajak Lor Tulungagung

"Disini tidak ada yang menggunakan biodiesel, semuanya menggunakan aki. Baik gocar, scooter listrik, dan nantinya beberapa permainan yang betul-betul go green," turur Dirut PT Taman Wisata Soemo Suparto, Irjen Pol (Purn) Muji Waluyo saat Opening Ceremony pertengahan tahun ini.

Sementara untuk harga list penginapan Semilir Resort dibanderol mulai Rp 900.000 yaitu tipe standart dan Rp 1.250.000 untuk tipe family. Lokasi penginapan dibawah pepohonan cemara serta menghadap pantai beberapa puluh meter dari bibir pantai menambah suasana nyaman kembali ke alam.

KBA Mojotrisno Jombang Miliki Pasar Barongan yang Unik hingga Pusat Cor Kuningan

Wahana lain bagi yang ingin olahraga, wisatawan bisa menggunakan fasilitas kolam renang. Luas kolam renang 600 meter persegi terbagi dua diperuntukkan dewasa dan anak-anak. 

Jenis kolam renang memakai konsep infinity pool. Yaitu sebuah kolam renang mempunyai luapan air di salah satu sisi. Alhasil, kolam renang tersebut bisa menimbulkan efek visual berupa tampilan air yang tidak terbatas.

Halaman Selanjutnya
img_title