Truk Trailer Terjun dari Tol ke Sungai di Surabaya

Truk kontainer terjun dari jalan tol ke sungai di Surabaya
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/ Viva Jatim

Surabaya, Viva Jatim - Sebuah truk trailer dilaporkan terjun dari jalan tol ke sungai kawasan Morokrembangan, Kota Surabaya, Jumat 12 Januari 2024. Insiden kecelakaan lalu lintas ini terjadi sekitar pukul 19.00 WIB.

Arus Balik Lebaran, Simak Tips Ini Agar Terhindar dari Ngantuk saat Berkendara

"Saat ini anggota PJR dan Polres perak sudah [berada] di lokasi, kita tangani segera," ujar Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Jawa Timur, Ajun Komisaris Besar Polisi Alex Sandy Siregar kepada Viva Jatim.

Ia mengatakan, saat itu truk trailer melaju dari arah Perak menuju Waru. Namun tepat di kilometer 3, truk kontainer terguling hingga terjun ke sungai kawasan Kecamatan Krembangan, Kota Surabaya.

Nekat Lewati Perlintasan Tanpa Palang Pintu, Satu Mobil Tertabrak Kereta Api di Madiun

Alex menambahkan, hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan adanya korban baik luka-luka maupun meninggal dunia. Meskipun badan truk trailer sempat menghantam perahu tambang.

"Info awal [korban] nihil. Ada saksi di TKP [tempat kejadian perkara] menyampaikan, driver truck [sopir truk] selamat. Langsung pergi dari truck-nya," tutupnya.

Pada Hari Raya Idul Fitri Sebanyak 199 Kecelakaan Terjadi, Begini Penjelasan Polisi