Tim Peneliti Bappenas Berkunjung ke Kadin Jatim, Ini Tujuannya

Kunjungan Tim Peneliti Bappenas ke Kadin Jatim.
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim –Peneliti Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) M Falikul Isbah melakukan kunjungan ke Graha Kadin Jatim, Surabaya, Senin 1 April 2024. 

Mas Ipin di Festival Pengendalian Lingkungan KLHK: Ekologi-Ekonomi Beriringan

Kunjungan tersebut bertujuan untuk melakukan pemetaan modal yang dimiliki provinsi untuk implementasi proyek “Green Jobs for Social Inclusion and Sustainable Transformation" (GESIT). 

M Falikul Isbah mengungkapkan, Bappenas atau PPN bekerja sama dengan Kementerian Federal Jerman untuk Kerja Sama Ekonomi dan Pembangunan (BMZ) dalam rangka mempersiapkan tenaga kerja hijau Indonesia melalui proyek GESIT.

Gerindra Berharap Usai Putusan MK Kondisi Ekonomi Bangsa Membaik

Sebagai upaya mengawali proyek GESIT, akan dilakukan studi baseline dan pemetaan untuk memahami situasi terkait pengembangan green jobs/pekerjaan hijau di beberapa provinsi. Provinsi yang dimaksud, yaitu Jawa Timur, Jawa Barat, Kalimantan Timur, Kepulauan Riau, Sulawesi Utara, Sumatera Selatan dan DKI Jakarta.  

"Kunjungan kami ke Kadin Jatim ini bertujuan untuk menggali dan memperkaya informasi mengenai provinsi yang masuk nominasi sebagai lokasi implementasi projek GESIT atau pengembangan pekerjaan hijau untuk transformasi sosial dan inklusi sosial," ungkap Falikul Isbah.

Mega Proyek Stadion hingga Revitalisasi Pasar di Kediri, Mas Dhito Ajak Warga Sukseskan Pembangunan

Setelah melakukan dialog dengan Ketua Umum Kadin Jatim Adik Dwi Putranto beserta sejumlah pengurus Kadin Jatim,  maka ia menemukan banyak sekali inisiatif yang telah dilakukan Kadin dalam rangka memberikan dukungan terhadap implementasi proyek GESIT.

"Pertama, mensosialisasikan industri hijau dan pekerjaan hijau. Kedua, peran serta kontribusi Kadin Jatim untuk memfasilitasi pendidikan vokasi di Jatim. Itu adalah modal penting sebagai provinsi yang akan mengimplementasikan program GESIT," tandasnya.

Halaman Selanjutnya
img_title