Survey KIPP Sebut Masyarakat Gresik Tak Tahu Kapan Pelaksanan Pilkada 2024
- Tofan Bram Kumara/Viva Jatim
Gresik, VIVA Jatim –Pilkada Serentak 2024 emilihan Umum Daerah (Pilkada) Serentak akan di laksanakan 27 November mendatang. Dari hasil survey Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) di Gresik, meski tahu Pilkada tapi masih banyak masyarakat yang belum tahu kapan pelaksanaannya.
Dari wawancara langsung 400 responden yang tersebar di 40 warung kopi (warkop) di wilayah Kabupaten Gresik selama 10 hari, 59 persen mengetahui jika ada Pilkada.
Ketua KIPP Gresik, Maslukhin mengatakan setelah dilakukan survei selama 10 hari terakhir. Berdasarkan pengumpulan data yang dihimpun KIPP melalui wawancara langsung terhadap 400 responden yang tersebar di 40 warkop di kabupaten Gresik.
“59 % menyatakan mengetahui pelaksanaan pilkada serentak 2024, 31% mengetahui ada pilkada pemilihan Bupati dan wakil Bupati, tetapi belum mengetahui kapan hari pelaksanaan, dan 10% belum mengetahui adanya pilkada,” ucapnya, Senin, 28 Oktober 2024.
Maslukhin menjelaskan dari data yang di peroleh tersebut, bisa menggambarkan bahwa sosialisasi yang dilakukan oleh KPU Gresik belum maksimal.
"Bahkan kurang tepat sasaran, padahal pelaksanaan Pilkada kurang sebulan," ucapnya.
Temuan berikutnya, 16 % responden belum mengetahui calon yang akan dipilih dalam Pilkada.