Dukung Program Pemerintah, RSWH Gresik Fasilitasi Pekerja Penyandang Disabilitas

Manajemen RSWH bersama pekerja disabilitas usai interview.
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

dr Titin Ekowati melanjutkan, ada dua orang penyandang disabilitas yang mengirimkan lamaran kerja dan manajemen sudah melakukan tes kepada tiga orang tersebut didampingi pihak Disnaker Gresik.

Sahabat Disabilitas Diberi Alat Bantu, Bupati Kediri Mas Dhito: yang Belum segera Usulkan

"Tadi pagi ada dua orang pelamar kerja penyandang disabilitas, kami sudah melakukan interview, Insya Allah akan kami pekerjakan dan berdayakan," ucap alumni Unair ini.

Dr Titin menambahkan untuk penempatan kerja bagi dua penyandang disabilitas tersebut nantinya akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada di RS Wates Husada.

Gresik Inisiasi Desa Ramah Perempuan dan Anak

"Ya, nanti mereka berdua akan di tempatkan sesuai dengan kebutuhan rumah sakit. Nanti manajemen yang akan melihat dan mencarikan di posisi mana akan di tempatkan," ungkap dokter yang juga koordinator Asosiasi Rumah Sakit Swasta Indonesia (ARSSI) wilayah Pantura ini.