Ditinggal Sholat Subuh, Motor Warga di Gresik Nyaris Digondol Maling
- Tofan Bram Kumara/Viva Jatim
Gresik, VIVA Jatim –Sebuah motor nyaris digondol maling di parkiran Masjid Al- Ittihad Dusun Sambiroto Desa Balongpanggang, Kabupaten Gresik, Senin, 17 Februari 2025.
Aksi pencurian kendaraan bermotor tersebut tertangkap kamera CCTV masjid dan beredar luar di grup Whatsapp dan media sosial.
Dari rekaman CCTV Masjid Al Ittihad yang berdurasi satu menit tersebut, terlihat pelaku yang memakai hoody hitam dan masker berusaha mencuri sepeda motor scoopy warna putih yang terparkir di samping masjid.
Terlihat pencuri berusaha memaksa dengan merusak rumah kunci motor sebanyak dua kali namun gagal, sehingga pergi meninggalkan motor tersebut.
Dari informasi yang di dapat, motor jenis scoopy tersebut milik Haji Samsul, warga Dusun Sambiroto yang sedang menunaikan sholat subuh berjamaah di Masjid.
Wiwik (50) salah satu warga mengatakan aksi pencurian kendaraan bermotor tersebut tejadi pada Senin, 17 Februari 2025 subuh.
"Motor scoopy tersebut milik Haji Samsul warga Sambiroto yang saat itu sholat subuh berjamaah di masjid. Saat itu warga termasuk saya juga sholat subuh," katanya.