Di Hari Arsitektur Indonesia, Gubernur Jatim Resmikan Masjid Raya Karya Ridwan Kamil

Gubernur Jatim Resmikan Masjid Raya Karya Ridwan Kamil
Sumber :
  • Nur Faishal/ Jatim Viva

JatimPeresmian Masjid Raya Islamic Centre Jawa Timur karya Ridwal Kamil oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa pada Sabtu, 18 Maret 2023 bertepatan dengan peringatan Hari Arsitektur Indonesia. Berdirinya masjid baru tersebut didesain sedemikian rupa hingga mewujud bangunan yang unik. 

Khofifah Dianugerahi Satylancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Satu-satunya untuk Gubernur

Dalam peresmian masjid tersebut, Khofifah menyampaikan bahwa selama ini Jawa Timur belum memiliki masjid raya atau masjid provinsi. Yang sudah ada hanya masjid di belakang Islamic Centre Jawa Timur. Itu pun dinilai kurang representatif. Sebab, ukurannya kecil.  

”Provinsi Jawa Timur secara kualifikasi ternyata memang belum memiliki masjid. Ada di belakang (Islamic Centre Jawa Timur). Tapi, saya dari dulu bilang itu masjid serasa musala,” imbuhnya. 

Khofifah Optimis Putusan MK akan Menangkan Prabowo-Gibran

Untuk itu, ketika melaksanakan kunjungan kerja ke Jawa Barat dua tahun lalu, Khofifah secara khusus meminta Ridwan Kamil membuat desain untuk Masjid Raya Islamic Centre Jawa Timur. 

”Kami terimakasih kepada Kang Emil, Pak Ridwan Kamil, yang membantu mendesain,” ucap Khofifah melalui tayangan video.

IKA Unair Chapter Australia Diresmikan, Jadi yang Kelima di Luar Negeri

Ikhtiar bersama menghadirkan masjid raya di Jawa Timur, lanjut dia, kini terwujud. Masjid Raya Islamic Centre sudah berdiri dan tampak megah. Meski masih ada beberapa bagian yang harus disempurnakan, Masjid Raya Islamic Centre Jawa Timur sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. 

”Masjid ini pada dasarnya sudah siap digunakan,” imbuh Khofifah. 

Halaman Selanjutnya
img_title