PDIP Jatim Sebut Khofifah Masuk Bursa Cawapres Ganjar Pranowo

Safari Ramadan Gubernur Jatim Khofifah
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Timur, Erma Susanti blak-blakan menyebut bahwa Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa masuk sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang.

Halal Bihalal dan Musda IKA SKMA Jatim, Pj Gubernur Adhy Tegaskan Komitmen Soal Hutan

"Kalau terkait Gubernur (Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa) sebagai salah satu [tokoh] masuk bursa, di survei juga ada, itu juga tergantung bagaimana membangun koalisi yang tidak bisa serta merta," ujarnya seperti dikutip dari VIVA, Rabu, 5 Juli 2023.

Ia menegaskan, terkait dengan sosok bakal calon wakil presiden, masih dikaji oleh pimpinan pusat PDIP. Berbagai hal dipertimbangkan dengan koalisi yang dibangun Puan Maharani, termasuk mempertimbangkan plus minusnya sehingga memperoleh hasil terbaik nantinya.

Khofifah Hadiri Resepsi Harlah PMII Ke-64 di Kediri, Ajak Mahasiswa Bangun Konsolidasi Programatik

Hasil survei internal, kata dia, elektabilitas Khofifah Indar Parawansa sebagai calon wakil presiden memang cukup tinggi. Namun, hal itu juga masih sama dengan figur bakal calon-calon wakil presiden yang sering disebut-sebut di media, seperti Erick Tohir, Sandiaga Uno, dan sebagainya.

PDIP Jawa Timur, katanya, berencana menggelar konsolidasi di Blitar yang akan menghadirkan bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

Khofifah Dianugerahi Satylancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Satu-satunya untuk Gubernur

Erma Susanti, yang juga Anggota DPRD Jawa Timur, mengatakan sesuai dengan rencana bakal calon presiden Ganjar Pranowo akan hadir ke Blitar pada 15 Juli 2023.

"Nanti selain nyekar (makam presiden pertama Soekarno di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar) juga akan konsolidasi relawan di banyak elemen termasuk para kiai, bersama-sama nyekar," kata dia.

Halaman Selanjutnya
img_title