Merasa Ditipu NasDem, Demokrat Jatim Sebut Anies Pengkhianat

Ketua BPOKK Demokrat Jatim. Mugianto
Sumber :
  • Viva Jatim/Nur Faishal

Jatim – Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan yang disandingkan dengan Ketum PKB Abdul Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024 membuat Demokrat Jatim geram.

Jawaban Anies Saat Ditanya Gabung Kabinet Prabowo, Takut Gede Rasa

Ketua Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) Demokrat Jatim Mugianto mengaku kecewa dan menyebut Anies sebagai penghianat kesepakatan.

“Kami sangat kecewa, apa yang telah kita bangun selama satu tahun tentang koalisi perubahan, hari ini partai nasdem dan Anies melakukan pengkhianatan,” ungkap Mugianto saat dikonfirmasi, Jumat 1 September 2023.

Anies Sapa Relawannya di Surabaya, Titip Tetap Jaga Gagasan Perubahan

Ketua Fraksi Partai Demokrat Trenggalek menuturkan bahwa Demokrat merasa dikhianati dengan adanya kerja sama Partai NasDem dan PKB untuk mengusung pasangan Anies-Imin. Karena kerja sama tersebut dilakukan secara sepihak.

Mugiarto menyebut sejarah awal cawapres untuk Anies akan dipilih oleh tim 8 dan telah disepakati oleh ketiga parpol anggota KPP yakni Demokrat, NasDem dan PKS. Menurutnya, jika tim 8 tersebut dikesampingkan maka Anies pun ia katakan telah menhianati piagam kesepakatan yang telah disepakati.

PMII Jatim Nilai Rekonsiliasi Prabowo dan Cak Imin Wujud Sifat Negarawan Sejati

“Ini menjadi preseden buruk bagi sebuah partai politik, dengan adanya sikap parpol yang tidak bisa memegang amanah,” tegasnya.

Dalam hal ini Demokrat yakin semua nanti akan menjadi catatan dalam sejarah di negeri ini, bahkan catatan bagi rakyat Indonesia. Partai mana yang tidak bisa memegang komitmen dan mengkhianati kesepakatan yang telah dibuat bersama akan menjadi sejarah.

Halaman Selanjutnya
img_title